SIGLI – Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pidie resmi digunakan setelah tepung tawari (peusijuek) di Sigli. (29/3/2022).
Sebelumnya menempati gedung di Jalan Prof. A. Madjid Ibrahim, Gampong Asan Kota Sigli, kini berada di Jalan Prof. A. Madjid Ibrahim, Tijue tepat di depan RSU Teungku Chik Ditiro.
“Alhamdulillah, semoga Demokrat Pidie mampu memerikan harapan baik untuk ummat,” ujar Tgk. H. Zainal Abidin akrab disapa Abi Laweung setelah prosesi tepung tawar.
Sementara itu, Teuku Syahwal, Ketua Formateur Partai Demokrat Pidie mengucapkan Alhamdulillah dan terima kasih kepada pihak yang telah mendukung.
“Demokrat hadir dengan semangat baru, siap mengawal perubahan daerah, Pidie yang lebih baik,” ungkap Teuku Syahwal.
Ia melanjutkan, Partai Demokrat membuka diri untuk setiap elemen yang ingin bergabung dan mengabdikan diri untuk pembangunan daerah.
“Bergabunglah bersama untuk Pidie yang lebih baik.” tutupnya.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRA, Dalimi, SE.Ak, Ketua Demisioner Demokrat Pidie, Muhammad Ali, Anggota DPRK Pidie Fraksi Demokrat, dan seluruh kader dan simpatisan partai. (RIL/RED)