Pj Gubernur Harapkan Dukungan PB FASI Sukseskan PON 2024 di Aceh

Kamis, 30 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LUGAS.CO – BANDA ACEH | Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, mengharapkan dukungan Pengurus Besar Federasi Aero Sports Indonesia (PB FASI) untuk suksesnya penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 yang digelar di Aceh.

Dukungan tersebut diharapkan gubernur terutama sekali pada cabang olahraga yang dinaungi oleh FASI.

Hal itu disampaikan Pj Gubernur Aceh saat menerima kunjungan Ketua Harian dan Sekjend PB FASI Pusat, di Meuligoe Gubernur Aceh, Kamis, (30/3/2023). “Saya berharap momen PON ini bisa memajukan Aceh, mohon dukungan PB FASI,” kata Achmad Marzuki.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ditambahkan, Pemerintah Aceh siap untuk memfasilitasi segala kebutuhan PB FASI selama berada di Aceh saat event PON tahun depan, sehingga FASI dapat memberikan yang terbaik terhadap pelaksanaan PON di Aceh.

“Kita berharap Aceh sukses dalam penyelenggaraan dan juga sukses dalam prestasi saat menjadi tuan rumah PON,” ujar Achmad Marzuki seraya menambahkan, suksesnya PON di Aceh, secara langsung dapat memberikan efek ganda ke sektor lainnya. Terutama sektor ekonomi masyarakat.

Sementara itu, Ketua Harian PB FASI, Marsda TNI Andi Wijaya S.Sos., mengaku siap mendukung Aceh dalam pelaksanaan PON 2024, terutama sekali pada cabang olahraga paralayang yang dibawahi oleh FASI.

“Kita mendukung Aceh untuk sukses dalam penyelenggaraan dan sukses prestasi pada PON XXI nanti,” kata Andi.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut Andi juga melaporkan rencana pemindahan venue paralayang kepada Pj Gubernur. Pihaknya mengatakan, akan mencari tempat yang strategis dan aman untuk para atlet bertanding.
Hadir dalam pertemuan tersebut, Ketua Koni Aceh, Kamaruddin Abubakar, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh, Dedy Yuswadi, Danlanud SIM dan sejumlah pengurus PB FASI dan KONI Aceh. (Red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pojok Rahayu Dorong Produktivitas  dan Pariwisata Berkelanjutan di Desa Sesaot
Demokrat Pidie Jaya Konsolidasi Tim Menangkan Said Mulyadi
Desa Energi Insight Dukung 20 Nelayan Tanjung Boleng dengan Solusi Energi Terbarukan
Dukung Pengelolaan Sampah di Blang Asan, Unimal Kembangkan Aplikasi BeClean
Budi Waseso Buka Rakornas Humas Pramuka
Panwaslih Kabupaten Bireuen Dorong Lahirnya Gampong Demokrasi di Kabupaten Bireuen
Kunjungi Persemaian Liang Anggang, Ini Kata Menteri LHK
Pj Gubernur Aceh Terima Apresiasi Kinerja Kepala Daerah

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 21:24

Pojok Rahayu Dorong Produktivitas  dan Pariwisata Berkelanjutan di Desa Sesaot

Selasa, 1 Oktober 2024 - 16:57

Dukung Pengelolaan Sampah di Blang Asan, Unimal Kembangkan Aplikasi BeClean

Selasa, 1 Oktober 2024 - 16:24

Budi Waseso Buka Rakornas Humas Pramuka

Jumat, 27 September 2024 - 23:08

Panwaslih Kabupaten Bireuen Dorong Lahirnya Gampong Demokrasi di Kabupaten Bireuen

Selasa, 3 September 2024 - 23:05

Kunjungi Persemaian Liang Anggang, Ini Kata Menteri LHK

Jumat, 30 Agustus 2024 - 22:51

Insan Bumi Mandiri Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir di Ternate

Senin, 26 Agustus 2024 - 21:16

Kaum Muda Desak Elit Politik Perkuat Komitmen Iklim

Rabu, 21 Agustus 2024 - 13:59

Kerjasama Dengan BPVP Dan FKLPID Aceh, PT PIM Latih Pemuda Bidang Pendidikan Vokasi

Berita Terbaru