ACEH UTARA, LUGAS.CO – Personel Komando Distrik Militer (Kodim) 0103 Aceh Utara melaksanakan sosialisasi rekrutmen anggota TNI-AD Jalur Tamtama Tahun 2025 kepada siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Lhokseumawe, Kamis (16/1).
Sosialisasi itu dilakukan oleh Babinsa Koramil 16/Banda Sakti, Kodim 0103 Aceh Utara, Serda Sapriadi dan Serda M.Nasir.
Dihadapan siswa, Serda Sapriadi menyampaikan berbagai keuntungan dan manfaat yang akan diperoleh, bila menjadi anggota TNI AD.
“Para siswa diharapkan dapat melihat peluang ini sebagai langkah awal untuk meraih masa depan yang gemilang,” ucap Serda Sapriadi.
Menurut Serda Sapriadi, dengan bergabung menjadi prajurit TNI AD, para siswa tidak hanya mendapatkan pengalaman yang berharga, tetapi juga bisa berkontribusi dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara..
“Sosialisasi ini kita lakukan untuk memberikan gambaran dan pemahaman yang jelas mengenai persyaratan, prosedur pendaftaran, serta tahapan seleksi penerimaan menjadi Prajurit TNI AD,” tambah Serda Sapriadi.
Serda Sapriadi berharap, dengan adanya sosialisasi itu, maka siswa SMA Negeri 1 Lhokseumawe dapat mempersiapkan diri untuk menjadi prajurit TNI.
Sosialisasi itu turut dihadiri Kepala Sekolah yang diwakili Wakil Kesiswaan, Mukhlis, S.Pd., M.Pd, Pembina OSIS, Safrizal, S.Pd. ***
Penulis : Faisal Mubarrak