Lagi, Warga Aceh Timur Disambar Petir

- Editor

Rabu, 19 Oktober 2022 - 19:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pihak kepolisian mengevakuasi korban disambar petir di gampong Blang Seunong, Kecematan Pante Bidari Kabupaten Aceh Timur, Selasa 18 Oktober 2022. Foto:Istimewa

Pihak kepolisian mengevakuasi korban disambar petir di gampong Blang Seunong, Kecematan Pante Bidari Kabupaten Aceh Timur, Selasa 18 Oktober 2022. Foto:Istimewa

Aceh Timur – LUGAS.CO | Warga Gampong Blang Seunong, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur, disambar petir saat berada di dalam rumahnya.

Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K melalui Kapolsek Pantee Bidari, Iptu JM Tambunan, S.H. Rabu, 19 Oktober 2022,  mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekira pukul 18.00 WIB, Selasa (18/10).

“Saat itu korban Riski Riswanti bersama dengan tiga anaknya sedang duduk di dalam ruang tamu. Tiba-tiba listrik di rumahnya padam. Korban membuka jendela pada bagian dapur agar dapat sedikit menerangi dalam rumah. Setelah itu korban kembali ke ruang tamu,” kata Iptu JM Tambunan, S.H.

Baca juga:  Bawaslu Pidie Jaya Tertibkan APK Pemilu 2024

Tidak berselang lama setelah korban duduk, korban melihat ada cahaya yang masuk ke dalam ruang tamu. Setelah melihat cahaya tersebut korban tidak mengetahui kejadian selanjutnya karena pingsan.

“Setelah sadarkan diri, bagian pinggang ke bawah mati rasa. Anak pertama korban melaporkan kejadian tersebut kepada perangkat desa yang kemudian perangkat desa melaporkan ke Polsek Pantee Bidari,” kata Iptu JM Tambunan, S.H.

Baca juga:  Puluhan Grub Dikee Di Aceh Timur Ikut Lomba

Mendapat laporan tersebut, polisi bersama petugas dari UPTD Puskesmas Matang Pudeng mendatangi rumah korban untuk mengevakuasi ke Puskesmas guna dilakukan pemeriksaan awal terhadap tubuh korban.

“Kemudian korban dirujuk ke RSUD Zubir Mahmud Kabupaten Aceh Timur guna penanganan medis lebih lanjut,” kata Kapolsek.[Syafiratul Khaira]

Follow WhatsApp Channel lugas.co untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Satu Pucuk Senpi Laras Panjang dan Pistol Rakitan Diserahkan Kepada Pangdam IM
Pastikan Pekerjaan Sesuai Target, Dansatgas TMMD Bireuen Tinjau Proses Pembuatan Plat Beton
Meninggal di Malaysia, Haji Uma Bersama Toke Muh dan BP2MI Fasilitasi Pemulangan Jenazah Warga Bireuen
Korban Penembakan Oknum TNI AL Tinggalkan Istri dan 3 Orang Anak, Satu Masih Berusia 12 Bulan
Jenazah TKI Asal Aceh Dipulangkan dari Malaysia, Wabup Aceh Timur Terpilih Turut Antar ke Rumah Duka
Keuchik Bireuen Meunasah Capa Boyong 27 Anak Yatim Piatu, Belanja Baju Lebaran
Pelantikan Bupati dan Wabup Aceh Timur Terpilih Dijadwalkan Pada Rabu
Haji Uma Bantu Korban Kebakaran di Simpang Ulim

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 01:08 WIB

Satu Pucuk Senpi Laras Panjang dan Pistol Rakitan Diserahkan Kepada Pangdam IM

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:04 WIB

Pastikan Pekerjaan Sesuai Target, Dansatgas TMMD Bireuen Tinjau Proses Pembuatan Plat Beton

Rabu, 19 Maret 2025 - 04:15 WIB

Meninggal di Malaysia, Haji Uma Bersama Toke Muh dan BP2MI Fasilitasi Pemulangan Jenazah Warga Bireuen

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:43 WIB

Korban Penembakan Oknum TNI AL Tinggalkan Istri dan 3 Orang Anak, Satu Masih Berusia 12 Bulan

Selasa, 18 Maret 2025 - 23:24 WIB

Jenazah TKI Asal Aceh Dipulangkan dari Malaysia, Wabup Aceh Timur Terpilih Turut Antar ke Rumah Duka

Berita Terbaru