Aceh Tempati Lima Besar Nasional Penerimaan Siswa Terbanyak di SNMPTN 2022

- Editor

Jumat, 1 April 2022 - 18:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dok, Media Indonesia

Dok, Media Indonesia

BANDA ACEH – Dunia pendidikan di Aceh kembali meraih prestasi membanggakan, dengan mencatatkan diri menempati posisi lima besar secara nasional dari jumlah para siswa/i lulusan SMA dan SMK yang diterima di sejumlah Perguruan Tinggi Negeri pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022.

Berdasarkan data yang dikeluarkan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT), jumlah siswa/i SMA dan SMK dari Provinsi Aceh yang terdaftar pada SNMPTN tahun 2022 mencapai 14.768 orang dan yang diterima 5.793 orang. Bila dibandingkan dengan jumlah siswa/i yang lolos pada tahun 2021 lalu (5.626 orang), terjadi peningkatan sebanyak 167 orang.

Baca juga:  Dansatgas TMMD Cek Lokasi Pemasangan Gorong-Gorong

Masih bersumber dari data yang sama, Jawa Timur menduduki peringkat pertama dengan 17.807 orang. Peringkat kedua diikuti Provinsi Jawa Barat (11.929 orang), selanjutnya Jawa Tengah bercokol pada posisi ketiga (9.762 orang), posisi keempat ditempati Sumatera Utara (8.776 orang), dan Aceh menempati rangking kelima (5.793 orang).

Untuk kategori rasio persentase penerimaan, Aceh merupakan satu-satunya provinsi di pulau Sumatera yang berhasil masuk pada rangking 10 besar secara nasional. Dengan rasio penerimaan 39,23 %, Aceh berhasil menjadi jawara di pulau Sumatera, mengungguli pesaing terdekatnya, Kepulauan Riau yang mencatat rasio penerimaan 32,13 %.

Baca juga:  Buka Puasa Bersama, Wujud Kebersamaan Satgas TMMD Kodim Bireuen dan Masyarakat

Untuk kategori ini, Provinsi Kepulauan Riau menduduki peringkat ke 13 secara nasional, sedangkan Aceh menempati posisi ke 6. Sedangkan Sumatera Utara, meskipun meraih posisi ke 4 pada penerimaan jumlah siswa yang lulus, namun nilai rasio penerimaannya (18,76 %) jauh tertinggal di bawah Aceh, sehingga harus berpuas diri menempati posisi ke 26 secara nasional. | Red

Follow WhatsApp Channel lugas.co untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Peringati Hari Kartini, Samsat Banda Aceh Beri Layanan Jalur Khusus Wajib Pajak Perempuan
350 Mahasiswa FH Unimal Dilantik Sebagai Pengurus Ormawa
DPRK Desak Pemkab Percepat Seleksi anggota Baitul Mal
Kunjungi Korban Kebakaran di Arakundo, Wabup Aceh Timur Serahkan Bantuan Masa Panik
1.022 Sarjana Se Aceh Ikut Pendidikan Dasar Militer Dan Pelatihan Manajerial SPPI Batch 3
Pangdam IM : Sarjana Penggerak Pembangunan Harus Jadi Agen Perubahan
Jembatan Darurat di Pedalaman Peudada Rampung Dikerjakan
Dinas Peternakan Aceh Buka Pelatihan Kader Peternakan 2025, Berikut Syarat dan Ketentuannya

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 20:00 WIB

350 Mahasiswa FH Unimal Dilantik Sebagai Pengurus Ormawa

Jumat, 18 April 2025 - 14:59 WIB

DPRK Desak Pemkab Percepat Seleksi anggota Baitul Mal

Rabu, 16 April 2025 - 13:24 WIB

Kunjungi Korban Kebakaran di Arakundo, Wabup Aceh Timur Serahkan Bantuan Masa Panik

Selasa, 15 April 2025 - 11:38 WIB

1.022 Sarjana Se Aceh Ikut Pendidikan Dasar Militer Dan Pelatihan Manajerial SPPI Batch 3

Senin, 14 April 2025 - 22:04 WIB

Pangdam IM : Sarjana Penggerak Pembangunan Harus Jadi Agen Perubahan

Berita Terbaru

Daerah

Bupati Sibral Malasyi Kunjungi RSUD, Lampu Sempat Padam

Rabu, 23 Apr 2025 - 16:13 WIB